dampak globalisasi terhadap kebahasaan (indonesia)

Pada era globalisasi yang tengah melanda masyarakat saat ini memang banyak pengaruh yang bisa kita rasakan terutama di bidang teknologi, tak sedikit orang menganggap semua nya jadi mudah dan di rasakan secara instan seperti dalam mengirim pesan, mengirim informasi, mencari tahu pemberitaan dan lain lain.

semuanya menjadi mudah untuk di berikan, namun dari semua hal yang kita rasakan di era globalisasi, ada dampak yang mempengaruh dalam kebahasaan yaitu adanya bahasa moder (gaul) yang mempengaruh masyarakat dan masuk nya bahasa singkatan singkatan seperti otw ...

hal ini menjadikan masyarakat seakan acuh dengan bahasa indonesia yang baik dan benar, pengaruh ini sangat terasa dikalangan remaja.
 para remaja ini seakan ingin
menampilkan diri kepada teman-teman dan lingkungan nya
bahwa dia gaul. ini menimbulkan persepsi yang salah dan akan timbul kalakuan yang tidak teratur, gaya berpakaian dan cara bertutur kata yang salah
bahkan ucapan yang timbul dalam dunia remaja saat ini sudah tidak tidak sesuai dengan
kamus besar bahasa indonesia. Karena
sekarang sudah di pengaruhi oleh bahasa modern (gaul) yang jauh dari kata sesuai 


bahkan tutur kata para remaja sekarang menjadi menyimpang dari kebahasaan.
ini menjadi sangat
memprihatinkan ketika  timbul kata-kata yang
membuat remaja seakan malu saat berbahasa indonesia yang
baik dan benar 
ini menjadi tidak sesuai dengan kaidah negara kita yang 
menjunjung tinggi bahasa persatuan bahasa  indonesia. 


Bagaimana kita bisa dikatakan menjunjung tinggi bahasa indonesia kalau para remaja
masih menggunakan bahasa yang tidak benar. 

tak sedikit orang yang ada di dalam dunia pendidikan masih kurang baik dalam bermominikasi 
contoh nya dengan teman, guru, dan dosen.


bahkan dalam kegiatan formal, contohnya; pertemuan, rapat,
pidato,dan lain-lain. 
tak sedikit remaja saat memberikan tanggapan atau komentar menggunakan bahasa yang tidak baik untuk di ungkapkan dalam kegiatan formal,

mengapa ini masih terjadi ?
inilah yang
seharusnya kita perbaiki dalam tata bahasa
indonesia. Karena jika ini terus berlanjut
maka bahasa indonesia yang baik dan benar akan semakin terlupakan dan tenggelam.

Kita semua harus bisa menahan  jika ini terus di lakukan maka akan banyak
bahasa indonesia yang menjadi salah apalagi ketika dibandingkan dengan kbbi



Penggunaan bahasa modern atau bisa dikatakan bahasa gaul ini Sering
kita temukan di lingkungan sekolah kampus dan sekitar kita

sebenernya kalau kita melihat dari kaca mata seorang ahli kebahasaan Hal ini menjadi sangat
susah untuk di kembalikan ke bentuk yang
sebenarnya karena sudah menjadi bagian yang tidak dapat di pisahkan dari remaja yang menggunakan bahasa modern(gaul) 


 tapi jika kita mau berusaha untuk
berubah dalam berkomunikasi ke dalam bahasa indonesia yang baik dan benar
maka kita bisa merubah pandangan mengenai tidak baik nya bahsa modern untuk di terapkan dalam berkomunikasi

penulis : Erde Ridwan Setiawan
email : erderidwans@yahoo.com
instagram : @erderidwans

Post a Comment

0 Comments

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});